Senin, 30 Mei 2011

Pertemuan dan Perpisahan

Kadang kala kita tidak mengetahui kapan akan bahagia. Meskipun sebenarnya, kita dapat menebak kebahagiaan itu, terkadang meleset. Segala sesuatu yang menurut kita akan membawa kebahagiaan, belum tentu mendatangkan apa yang kita inginkan. Bahkan terkadang menjadikan kebalikannya. Namun segala sesuatu yang menurut kita akan mendatangkan kesedihan, terkadang akan membawa kebahagiaan.

Pertemuan memang menyenangkan. Namun apakah ada yang dapat memastikan bahwa dari pertemuan itu akan membawa kebahagiaan??? Tidak!!! Namun bisa berubah menjadi “iya” apabila kita sama-sama tahu apa yang kita inginkan dari pertemuan itu. Tetapi jika kita sama-sama tidak mengetahui tujuan pertemuan itu, jawaban “iya” atau “tidak” takkan pernah kita dapatkan.

Walaupun pada awalnya akan selalu terlihat indah dan menyenangkan, banyak pertemuan yang akhirnya mendatangkan kesedihan, dendam, sakit hati, dll. Pertemuan yang berakhir dengan perasaan terluka dari salah satu atau kedua belah pihak. Ini menjadi bukti bahwa setiap pertemuan belum tentu mendatangkan kebahagiaan. Akan tetapi, pertemuan dengan seorang musuh / orang yang dibenci, tidak selamanya akan menjadi menyebalkan. Bisa terjadi kemungkinan bahwa setelah pertemuan itu, kita dengan dia akan menjadi berbaikan atau bahkan menjadi lebih dari sekadar teman.

Perpisahan. Apakah perpisahan akan selalu mendatangkan kesedihan??? Pasti untuk pertama kali. Sesaat setelah kita berpisah dengan orang, pasti kita akan merasa kehilangan. Baik berpisah secara baik-baik maupun tidak, selalu akan mendatangkan perasaan tidak terima bagi diri kita dan dia. Namun apakah perpisahan hanya berorientasi pada kesedihan??? Belum tentu.

Terkadang, kita memerlukan perpisahan untuk dapat mengerti seberapa berartinya seseorang bagi kita. Terkadang, kita memerlukan berpisah untuk mengukur seberapa kita menyayangi atau membenci seseorang. Terkadang, akhir dari perpisahan adalah hal-hal yang menyenangkan. Kita dapat memperoleh kembali orang yang dulunya berarti bagi hidup kita. Kita dapat memastikan seberapa berharganya orang itu bagi kita sehingga kita tidak dengan seenaknya berperilaku terhadap dia.

Nah, apakah arti pertemuan dan perpisahan bagi kita selalu bahagia dan sedih??? Apakah yang kita pikirkan selalu pertemuan identik dengan kebahagiaan dan perpisahan dengan kesedihan???

Tidak ada komentar:

Posting Komentar